• MTS. AL ISLAM BANTUR
  • Where Tomorrow's Leaders Come Together

PESTA DEMOKRASI, PEMILU ORSAMA MTS AL-ISLAM 2025

Pemilihan Ketua ORSAMA (Organisasi Siswa Intra Madrasah) adalah salah satu momen penting dalam kehidupan madrasah. Sebagai bagian dari sistem demokrasi, pemilu ini memberikan kesempatan kepada setiap siswa untuk menentukan siapa yang akan memimpin organisasi yang mewakili suara dan kepentingan mereka.

Pemilihan Ketua ORSAMA bukan hanya sekadar memilih seorang pemimpin, tetapi juga kesempatan untuk belajar tentang tanggung jawab, kepemimpinan, dan pentingnya partisipasi dalam proses demokrasi. Melalui pemilu ini, siswa dilatih untuk berpikir kritis, mendengarkan aspirasi teman-teman, dan memilih pemimpin yang dianggap mampu mewujudkan visi dan misi yang terbaik untuk kemajuan sekolah.

 

Pada Pemilu ORSAMA MTs Al-Islam yang dilaksanakan 16 Januari 2025 terdapat 3 calon ketua ORSAMA yakni, Hawa Isnaini (Kelas 8A), Fahad Ferdiansyah (Kelas 8B) dan M.Toriq Al-Fardhan (Kelas 8A) . Sedangkan calon wakil ketua ORSAMA diantaranya M. Khoirun Nidzam (Kelas 7A), Putri Wulandhari (Kelas 7B) dan M. Lutfi Sakhi Alfarisi (Kelas 7A).

Setelah proses Pemilu dan penghitungan suara selesai, akhirnya terpilihlah Hawa Isnaini (Kelas 8A) sebegai ketua ORSAMA dan M. Khoirun Nidzam (Kelas 7A) sebagai wakil ketua ORSAMA. Semoga Ketua dan Wakil Ketua ORSAMA yang terpilih dapat bertanggung jawab dalam menjalanakan tugas serta menjadikan ORSAMA periode 2025 menjadi lebih baik dari periode sebelumnya.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
FAMILY GATHERING DEWAN GURU MTs AL-ISLAM

Liburan memiliki peran penting bagi guru dan keluarga, tidak hanya sebagai waktu untuk bersantai, tetapi juga untuk meremajakan tubuh dan pikiran. Sebagai profesi yang penuh dengan tant

25/02/2025 09:18 - Oleh MTs Al-Islam - Dilihat 16 kali
OUTING CLASS SISWA MTs AL-ISLAM KE JAWA TENGAH DAN YOGYAKARTA

Malang, 26 Juni 2024 - MTs Al-Islam Bantur menyelenggarakan study tour ke Yogyakarta pada tanggal 17 - 19 Mei 2024 dengan diikuti oleh 50 siswa dan 4 guru pendamping. Kegiatan ini bertu

20/05/2024 09:10 - Oleh MTs Al-Islam - Dilihat 39 kali
Peringatan Maulid Nabi Muhammad saw 1445 Hijriyah

Malang, 27 September 2023 - Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1445 Hijriyah MTs MA Al-Islam Kecamatan Bantur Kabupaten Malang menggelar acara yang penuh makna pad

27/09/2023 14:35 - Oleh MTs Al-Islam - Dilihat 158 kali
Siswa MTs Al-Islam Kunjungan Industri Gerabah di Pagelaran

Malang-, Siswa kelas 9 (Sembilan) melakukan kunjungan ke Industri Gerabah di Desa Pagelaran Kec. Pagelaran Kabupaten Malang, kunjungan ini dalam rangka meningkatkan kreativitas siswa da

13/09/2023 09:30 - Oleh MTs Al-Islam - Dilihat 121 kali
Screening dan Cek Kesehatan Guru Madrasah Oleh Puskesmas Wonokerto

MTs Al-Islam,- Dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan Pendidik dan Tenaga Pendidikan MTs Al-Islam bekerjasama dengan UPT Puskesmas Wonokerto. Hari Kamis (27/7)  merupakan jad

27/07/2023 10:28 - Oleh MTs Al-Islam - Dilihat 62 kali
Jum'at Berkah, Orsama MTs Al-Islam Bagi Takjil Gratis

  Malang - Orsama (Organisasi Siswa Madrasah) MTs Al-Islam yang bekerjasama dengan Orsama MA Al-Islam membagikan takjil gratis untuk berbuka puasa kepada para pengendara sepeda mo

14/04/2023 22:17 - Oleh MTs Al-Islam - Dilihat 148 kali